Senin, 15 Oktober 2012

UJIAN NASIONAL PAKET C GELOMBANG 2

Grobogan - Sejumlah 65 peserta mengikuti Ujian Nasional Pendidikan Kesetaraan (UNPK) atau sekarang disebut dengan istilah Ujian Nasional Program Paket C (UNPP) Setara SMA. Diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Grobogan bertempat di UPTD SKB Kabupaten Grobogan - Danyang - Purwodadi.

Ujian ini merupakan ujian tahap kedua yang mana pada tahap pertama telah terselenggara pada 9 Juli 2012 lalu. Jumlah peserta yang diuji pun lebih sedikit ketimbang pada gelombang kedua. Namun tetap berlangsung tertib yang mana diikuti oleh Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) se - Kabupaten Grobogan yang menyelenggarakan Program Paket C Setara SMA, termasuk PKBM Bakti Indonesia. 

Berlangsung selama 4 hari sejak tanggal 8 Oktober 2012 s.d. 11 Oktober 2012 dengan jadwal sebagai berikut:
  1. Hari pertama; PKn dan Bahasa Indonesia;
  2. Hari kedua; Sosiologi dan Geografi;
  3. Hari ketiga; Bahasa Inggris dan Ekonomi;
  4. Hari keempat; Matematika.
Program Paket C Setara SMA yang diselenggarakan di Kabupaten Grobogan merupakan khusus Paket C IPS. Sementara untuk Paket C IPA, Bahasa, maupun Kejuruan tidak diselenggarakan oleh karena peminatnya lebih tinggi pada jalur IPS. 

Meskipun diselenggarakan pada siang hari yakni pada pukul 13.00 WIB - 17.30 WIB, tidak menyurutkan niat para peserta untuk terus mengikuti ujian penentuan kelulusan mereka di program Paket C Setara SMA. Hampir segala umur mengikuti ujian kali ini, mulai dari anak-anak muda hingga orang tua/ dewasa, bapak-bapak, maupun ibu-ibu tetap semangat berupaya keras menyetarakan pendidikan mereka. Kita tunggu hasilnya, kiranya mendatangkan buah yang baik serta bermanfaat bagi peserta didik pada khususnya, demi menyongsong masa depan yang lebih cerah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar